SERANG RAYA

Tuntaskan Kemiskinan, Pendidikan dan Kesehatan, Ratu Zakiyah-Najib Hamas Daftar Calon Bupati Serang & Calon Wakil Bupati Serang

SERANG, Obornewsbanten.com – Bakal Calon Bupati Serang dan Wakil Bupati Serang, Ratu Zakiyah – Najib Hamas mendaftarkan diri ke KPU Kabupaten Serang, untuk ikut kontestasi Pilkada serentak di Kabupaten Serang pada 2024, Kamis 29 Agustus 2024.

Pada kesempatan tersebut, Bakal Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah mengatakan, bahwasannya sangatlah terimakasih atas sambutan yang diberikkan oleh KPU Kabupaten Serang.

Kata Ratu Zakiyah, dirinya berharap bisa mengikuti tahapan kontestasi tahapan pilkada selanjutnya di Kabupaten Serang.

“Mohon doa dan restu untuk mengikuti kontestasi Pilkada Kabupaten Serang, dan semoga proses berjalan lancar tanpa ada hambatan di KPU Kabupaten Serang,” jelasnya.

Lanjutnya, dirinya pun akan maksimalkan seluruh kekuatan yang ada di partai koalisi.

“Semangat kami bisa memenangkan kontestasi di Pilkada Kabupaten Serang, agar warga Kabupaten Serang bahagia,” jelasnya.

Sementara itu, Bakal Calon Wakil Bupati Serang, Najib Hamas menegaskan, Pilkada Kabupaten Serang haruslah riang gembira dan bukanlah menjadi lawan tapi kawan.

Sedangkan untuk target suara, kata Najib Hamas, ditargetkan 600 ribu suara.

“Intinya, kita ingin Serang Bahagia. Tangis kemiskinan menjadi senyum bahagia,” tegasnya.

Lanjutnya, ikhtiar bersama telah dilakukan untuk kemenangan Ratu Zakiyah-Najib Hamas, dan sudah keliling ratusan desa.

“Kita ingin tidak boleh susah sekolah, susah berobat dan susah mendapatkan air bersih. Kemudian sampah Kabupaten Serang di kelola agar tidak berantakan,” katanya.

Tak hanya itu, kata dia, Kader posyandu dan anak yatim disejahterakan.

Bahkan, sambungnya, akses pelayanan kesehatan menjadi layak, dan bisa berobat tanpa harus menunggu miskin atau kaya.

“Bahkan, persoalan pengangguran tertinggi, akan kita perjuangkan untuk menuntaskan pengangguran di Kabupaten Serang. Biar tidak hanya menonton pabrik beroperasi, tapi untuk membuka lapangan pekerjaan di Kabupaten Serang. Harus dibenahi,” tuturnya.

Ketua KPU kabupaten Serang, Muhammad Nasihudin mengatakan, hari terakhir pendaftar kedua pasangan bakal calon Ratu Rachmatu Zakiyah dan Najib Hamas di usung 8 parpol untuk Pilkada Kabupaten Serang 2024.

Pemeriksaan dan syarat calon. Secara kelengkapan dokumen, dan dokumen lengkap. Penelitian dokumen sampai 21 September dan 22 September dan setelah itu nomor urut.

Berdasarkan partai politik ke KPU ada sisa 4 parpol lagi. 6,5 persen, 62 ribu pemilih. Sisanya 30 ribu suara. Sudah tidak ada lagi yang mendaftarkan ke KPU Kabupaten Serang.(Patri)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *