Antisipasi Curah Hujan Tinggi, Sekda Minta Seluruh Elemen Tingkatkan Kesiapsiagaan
TANGERANG, Obornewsbanten.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang meminta kepada seluruh jajaran OPD di Lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dan juga seluruh masyarakat untuk senantiasa meningkatkan kesiapsiagaan sebagai upaya antisipasi sekaligus mitigasi terhadap dampak bencana hidrometeorologi berupa curah hujan yang tinggi di periode awal tahun ini.
“Saya minta kepada seluruh OPD dan juga para ASN agar terus mengimbau dan mensosialisasikan kepada masyarakat agar dapat senantiasa berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaannya terhadap cuaca ekstrem yang kini melanda di sebagian wilayah Indonesia termasuk Kota Tangerang. Dan ini bukan hanya tugas BPBD ataupun dinas terkait saja melainkan menjadi tugas kita semua.” tutur Sekda dalam arahannya pada apel yang digelar di Kawasan Puspem Kota Tangerang, Senin, (12/01/2026).
Untuk meningkatkan upaya kesiapsiagaan tersebut, Herman turut menginstruksikan kepada OPD terkait agar dapat memaksimalkan persiapan dan kesiapan sarana prasarana sebagai agar respon cepat ketanggapdaduratan dapat lebih optimal.
“Tolong dicek dan dipastikan kesiapan sarana dan prasarananya seperti pompa, perahu dan lain sebagainya dan yang utama adalah infrastruktur-infrastruktur pengendali banjir seperti drainase dan turap harus terus dimonitor dan dimaintain agar dapat maksimal menahan dan mencegah genanangan.” ujar Herman.
“Termasuk perangkat-perangkat kewilayahan juga harus sudah mulai aktif untuk sosialisasi dan memonitor wilayah sejak jauh-jauh hari.” imbuhnya.
Kepada masyarakat, Herman turut mengimbau agar bisa menjaga dan merawat lingkungan di sekitarnya masing-masing guna meminimalisir dampak bencana.
“Kepada masyarakat saya imbau agar dapat lebih berhati-hati dalam beraktifitas terutama saat berkendara. Dan tentunya yang tak kalah penting adalah menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat apalagi di saluran-saluran air.” imbau Herman.(Nsr)
